Mimbar Ilmiah UNESA: Pengembangan Model SMARP Berbasis Augmented Reality untuk Anak Usia Dini

https://s3pendidikandasar.fip.unesa.ac.id/ Surabaya, 20 Februari 2025 – S3 Pendidikan Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Surabaya sukses menyelenggarakan kegiatan Mimbar Ilmiah yang mengangkat tema "Pengembangan Model SMARP Berbasis Augmented Reality terhadap Berpikir Kritis dan Literasi Anak Usia Dini." Kegiatan ini menghadirkan Dr. Kartika Rinakit Adhe, S.Pd., M.Pd., yang merupakan alumni mahasiswa S3 Pendidikan Dasar UNESA dengan pencapaian luar biasa, lulus dalam waktu 2,5 tahun dan meraih predikat wisudawan terbaik. Saat ini, beliau menjabat sebagai Koordinator Program Studi S1 Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) FIP UNESA.
Acara ini dibuka dengan sambutan oleh Prof. Dr. Suryanti,M.Pd., selaku Koordinator Program Studi S3 Pendidikan Dasar, yang memberikan informasi bahwa ini merupakan Mimbar Ilmiah pertama yang diselenggarakan oleh Program Studi S3 Pendidikan Dasar. Beliau menekankan bahwa Mimbar Ilmiah ini merupakan wadah untuk belajar bersama dan diseminasi hasil riset disertasi, guna mendorong inovasi dalam dunia pendidikan. Selanjutnya, Prof. Dr. Mochamad Nursalim, M.Si., selaku Dekan FIP UNESA, turut memberikan sambutan dan apresiasi atas diselenggarakannya mimbar ilmiah di Prodi S3 Pendidikan Dasar.

Sesi pemaparan oleh Dr. Kartika Rinakit Adhe,S.Pd., M.Pd. berlangsung dengan penuh antusiasme, diikuti oleh 75 peserta secara daring. Dalam paparannya, Dr. Kartika menjelaskan bagaimana Model SMARP dapat membantu anak usia dini dalam meningkatkan kemampuan literasi dan berpikir kritis dengan pendekatan berbasis augmented reality. Model ini dirancang untuk memberikan pengalaman belajar yang lebih interaktif dan menarik bagi anak-anak.

Acara ini ditutup dengan closing statement dari Dr. Kartika Rinakit Adhe, yang tidak hanya merangkum hasil penelitiannya, tetapi juga memberikan tips dan trik agar mahasiswa dapat menyelesaikan studi doktoral tepat waktu. Beliau berbagi pengalaman pribadinya dalam menyelesaikan studi dalam waktu 2,5 tahun dan bagaimana strategi yang diterapkan dapat membantu mahasiswa lain mencapai target akademiknya.

Sebagai penutup, Prof. Dr. Suryanti, M.Pd.,
kembali memberikan pesan semangat kepada seluruh peserta, terutama mahasiswa S3
Pendidikan Dasar UNESA, untuk terus berinovasi dan berkontribusi dalam dunia
pendidikan melalui penelitian yang aplikatif dan relevan dengan kebutuhan
zaman.
Dengan demikian kegiatan Mimbar Ilmiah ini menjadi wadah yang inspiratif bagi akademisi dan mahasiswa untuk terus mengembangkan wawasan dan pengetahuan di bidang pendidikan, khususnya dalam pemanfaatan teknologi dalam pembelajaran di pendidikan dasar.